Rekomendasi Pakaian Warna yang Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Rekomendasi Pakaian Warna yang Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Warna pakaian tentunya sangat berpengaruh pada penampilan. Pemilihan warna pakaian disesuaikan dengan warna kulit. Warna kulit sawo matang pun tetap bisa tampil keren dengan memilih warna pakaian yang tepat.

Berikut ini adalah rekomendasi pakaian warna yang cocok untuk kulit sawo matang.

1. Magenta

Rekomendasi warna yang cocok untuk kulit sawo matang pertama adalah magenta. Warna magenta banyak dihindari oleh sebagian orang dikarenakan warna ini membuat penampilan tampak lebih mencolok. Padahal, warna magenta tak selamanya membuat penampilan tampak mencolok. Justru jika warna magenta dipadukan dengan warna yang cocok, justru akan mempercantik penampilan.

2. Hijau zaitun

Warna hijau zaitun juga bisa menjadi alternatif Anda jika kurang menyukai warna magenta. Hijau zaitun juga cocok jika dikenakan oleh pemilik kulit sawo matang. Warna ini termasuk ke dalam warna netral hingga cocok dipadukan dengan semua warna. Tak hanya pemilik kulit sawo matang saja.

Warna hijau jenis ini cocok untuk kulit sawo matang karena terkesan lebih lembut. Untuk bawahan, Anda dapat mengenakan rok berwarna coklat tua atau mencari warna yang senada. Tentu perpaduan warna disesuaikan dengan selera Anda.

3. Cream

Cream juga merupakan warna yang cocok untuk kulit sawo matang. Terlebih lagi jika Anda pecinta warna yang terkesan netral. Warna cream akan membuat penampilan Anda menjadi lebih cerah serta elegan. Selain itu, penampilan Anda akan terlihat lebih menarik.

Sedangkan untuk bawahan, Anda bisa gunakan celana yang berwarna satu tingkat lebih gelap dibanding warna cream. Misalnya saja cokelat tua, atau abu-abu. Namun jika ingin dipadukan dengan warna netral lain seperti warna putih pun juga tidak masalah.

4. Abu-abu

Warna abu-abu merupakan salah satu warna yang banyak dipilih dalam dunia fashion. Hal ini bukan tanpa alasan. Walaupun abu-abu adalah warna yang cocok untuk kulit sawo matang, pemilik warna kulit lain juga cocok dengan warna ini. Tidak hanya karena warna abu-abu adalah warna netral, tapi juga memberikan kesan sederhana dan elegan untuk pemakainya.

Warna lain yang cocok untuk dipadukan dengan warna kuning mustard. Tentunya warna lain dapat dipadukan dengan warna abu-abu. Seperti warna yang lebih gelap seperti hitam pun tak masalah.

5. Baby blue

Warna ini sangat menarik bagi banyak orang. Bahkan juga populer di kalangan anak muda. Warna ini banyak dipilih karena tidak terlalu mencolok serta tidak terlalu suram untuk digunakan. Apalagi jika dikenakan oleh pemilik kulit sawo matang, akan tampak cocok di penampilan.

Warna campuran biru muda dan putih ini sangat cocok dipadukan dengan warna hitam. Baik itu bahan hitam, atau hijab hitam. Kesan elegan serta lembut terpancar dari warna baby blue ini.

6. Kuning lemon

Pilihan warna yang cocok untuk kulit sawo matang lainnya adalah warna kuning lemon. Warna kuning lemon mampu menyeimbangkan kecerahan kulit Anda. Energi positif juga terpancar jika Anda mengenakan pakaian berwarna pastel yang satu ini. Tentunya hal ini akan menambah kesempurnaan pada penampilan Anda.

Anda dapat memadukan warna lain jika mengenakan pakaian berwarna kuning lemon. Entah itu mana yang lebih tua seperti cokelat, merah tua, atau hijau tua. Memang kelihatannya tampak kontras, namun akan sangat cocok jika dikenakan oleh pemilik kulit sawo matang.

Nah, demikian pakaian warna yang cocok untuk kulit sawo matang yang bisa Anda coba.

Nurul Hidayah

Saya adalah orang yang gemar menulis tentang kesehatan dan kecantikan, karena bagiku sehat adalah hal yang utama begitupun cantik akan membuat diri kita menjadi lebih menarik.

Tinggalkan komentar